Kirim ke RSS

BlankOn Linux - Distro aseli indonesia

Posted by windkuat on Monday, April 19, 2010

Hey sobat... ada yang tau apa ga nich sobat, kalo Indonesia punya distro linux yang dikembangkan oleh anak negeri. nich ada blankon linux yang siap dipakai untuk menggantikan OS yang penuh dengan virus dan bug
(apa ya... haduh...). Untuk info lenkapnya ada disini  Yuk kita lihat distro aseli indonesia kita..
  1. Situs Resmi : http://blankonlinux.or.id/
  2. Alamat Download : http://blankonlinux.or.id/download.html
  3. Status : Active
  4. Versi Terbaru : BlankOn 5.0 Nanggar (stable rilis, BlankOn 6 (Ombilin) Jahitan 1

Nama BlankOn berasal dari nama penutup kepala beberapa suku/budaya yang ada di Indonesia,
antara lain suku Jawa, suku Sunda, dan daerah lainnya. Dari asal kata tersebut, BlankOn diharapkan
menjadi penutup atau pelindung dari ketergantungan dengan piranti lunak tertutup.
Selain itu, nama BlankOn juga bisa diartikan menjadi Blank (angka biner 0) dan On (angka biner 1).
BlankOn diharapkan menjadikan orang yang belum sadar menjadi sadar bahwa Linux bisa
dimanfaatkan untuk meningkatkan keterampilan dalam bidang Teknologi Informasi.

Fitur pada BlankOn Linux

  • Diturunkan dari Ubuntu 9.04 dengan nama kode“Jaunty Jackalope” yang terkenal sangat mudah
    digunakan dan banyak tersedia pilihan software,
  • Terdapat fitur ganti wallpaper otomatis sesuai dengan waktu dan cuaca di tempat kita tinggal, jadi kalo cuaca lagi hujan badai jangan takut ya. Wallpaper kita juga jadi seperti hujan badai, hehe
  • Menggunakan kernel Linux versi 2.6.28 yang sangat stabil dengan dukungan piranti keras yang
    sangat banyak,
  • Piranti lunak untuk keperluan Anda berkomputer,seperti keperluan perkantoran, grafis, internet,
    multimedia, dsb. Anda juga masih bisa menambah piranti lunak lainnya yang tersedia melalui
    repository Ubuntu,
  • Interface atau antarmuka menggunakan Bahasa Indonesia, sehingga bisa lebih dimengerti oleh orang awam,
  • Sudah menyertakan dukungan format multimedia yang lengkap, seperti untuk memutar mp3, DVD, dan format lainnya,
  • Menggunakan tema dan tampilan grafis khas Indonesia.

Ada yang tertarik untuk nyoba nich?? cpetan download aja ya. Nich klik aja disini. Ntar gratis og... dari negeri dan untuk anak negeri

sumber: http://blankonlinux.or.id/
read more "BlankOn Linux - Distro aseli indonesia"